Senin, 31 Januari 2011

LAPORAN TUGAS I_SEJARAH KEPERAWATAN

Oleh Kel. II

Yosefa Marlinda
Marice Ili Mau
Maria Yosefina Neno
Maria Goreti Mutik
Maria Florensiana Bukifan
Yuliana Bai
Eva Sari


Laporan Tugas 1
Sejarah Keperawatan
Perkembangan keperwatan sangat dipengaruhi oleh perkembangan struktur dan kemajuan peradaban manusia.
Perkembangan keperawatan diawali pada :
 Purbakala (Primitive Culture) => Manusia diciptakan memiliki naluri untuk merawat diri sendiri (tercermin pada seorang ibu)
 . Zaman Keagamaan => Perkembangan keperawatan mulai bergeser kearah spiritual dimana seseorang yang sakit dapat disebabkan karena adanya dosa/kutukan Tuhan
 Zaman Masehi => Keperawatan dimulai pada saat perkembangan agama Nasrani, dimana pada saat itu banyak terbentuk Diakones yaitu suatu organisasi wanita yang bertujuan untuk mengunjungi orang sakit sedangkan laki-laki diberi tugas dalam memberikan perawatan untuk mengubur bagi yang meninggal
 Pertengahan abad VI Masehi => Pada abad ini keperawatan berkembang di Asia Barat Daya yaitu Timur Tengah, seiring dengan perkembangan agama Islam
 Permulaan abad XVI => Pada masa ini, struktur dan orientasi masyarakat berubah dari agama menjadi kekuasaan, yaitu perang, eksplorasi kekayaan dan semangat kolonia.Gereja dan tempat-tempat ibadah ditutup, padahal tempat ini digunakan oleh orde-orde agama untuk merawat orang sakit

Pengaruh perang salib terhadap keperawatan
 Mulai dikenal konsep P3K
 Perawat mulai dibutuhkan dalam ketentaraan sehingga timbul peluang kerja bagi perawat dibidang sosial.

Kontribusi Florence bagi perkembangan keperawatan
 Nutrisi merupakan bagian terpenting dari asuhan keperawatan.
 Okupasi dan rekreasi merupakan terapi bagi orang sakit
 Manajemen RS
 Mengembangkan pendidikan keperawatan
 Perawatan berdiri sendiri berbeda dengan profesi kedokteran
 Pendidikan berlanjut bagi perawat.
Sejarah dan perkembangan keperawatan di Indonesia dimulai pada masa penjajahan Belanda sampai pada masa kemerdekaan……………
 Masa Penjajahan Belanda=>Perkembangam keperawatan di Indonesia dipengaruhi oleh kondisi sosial ekonomi yaitu pada saat penjajahan kolonial Belanda, Inggris dan Jepang
 Masa Penjajahan Inggris (1812 – 1816)=>Gurbernur Jenderal Inggris ketika VOC berkuasa yaitu Raffles sangat memperhatikan kesehatan rakyat. Berangkat dari semboyannya yaitu kesehatan adalah milik manusia, ia melakukan berbagai upaya untuk memperbaiki derajat kesehatan penduduk pribumi antara lain :
- pencacaran umum
- cara perawatan pasien dengan gangguan jiwa
- kesehatan para tahanan
 Zaman Penjajahan Jepang (1942 – 1945)=>Pada masa ini perkembangan keperawatan mengalami kemunduran, dan dunia keperawatan di Indonesia mengalami zaman kegelapan. Tugas keperawatan dilakukan oleh orang-orang tidak terdidik, pimpinan rumah sakit diambil alih oleh Jepang, akhirnya terjadi kekurangan obat sehingga timbul wabah
 Zaman Kemerdekaan =>Tahun 1949 mulai adanya pembangunan dibidang kesehatan yaitu rumah sakit dan balai pengobatan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar